Info Pemasangan Iklan

Info Pemasangan Iklan

Rabu, 18 Maret 2015




SEGAR DAN SEHAT
DALAM KEHANGATAN
Hidup di era modern dan serba instan ini memberikan banyak kemudahan namun sekaligus ancaman yang jarang kita sadari bakal membahayakan kesehatan kita. Kepungan produk junk food yang mengandung kolesterol, tingginya tingkat polusi di perkotaan, kemacetan dan makin peliknya masalah di pekerjaan dan keluarga, tanpa disadari menjadikan kita sosok yang mengabaikan pentingnya kesehatan.
Padahal, segala aktifitas dan kondisi yang melingkupi hidup kita memerlukan kesehatan yang perlu dijaga agar tetap prima. Belum lagi factor cuaca yang kerap berganti cepat dan tak terduga kerap membuat ketahanan tubuh kita mengalami ketidakstabilan. Seperti yang telah disebutkan diatas, factor makanan dan minuman yang kerap dikonsumsi menambah deretan masalah hidup. Kegemukan menjadi momok menakutkan bagi sebagian besar orang, dan kesibukan pekerjaan dan bisnis sampingan makin mempersempit waktu kita melakukan olahraga.
Jika anda mengalami situasi yang kami gambarkan diatas, berarti sudah saatnya anda mengenyahkan segala kumpulan zat-zat, partikel beracun yang selama ini anda “koleksi” setiap harinya, tanpa anda sadari. Rumah Detox Sehat menawarkan terapi yang membuat anda kembali segar untuk menjalani segala kegiatan plus menyehatkan anda. Dengan ber-sauna di Schone Far Infra Red Therapy yang merupakan teknologi terkini dari Jerman, anda dapat membakar 600 kalori dalam waktu hanya 30 menit saja. Rasakan kehangatan sinar Far infra red Schone tanpa merasakan dehidrasi, melainkan malah meningkatkan kadar air di dalam tubuh. Terapi ini bertujuan memperbaiki tingkat kadar lemak, kadar air, massa otot, Basal Metabolic Rate (BMR) atau kebutuhan energi untuk metabolism dalam satu hari. Ditambah bisa meluluhkan plak di pembuluh darah dan hasil sebelum dan sesudah langsung terbukti dengan alat yang ada. Disamping itu Sauna ini juga mampu mengurangi Visceral Fat Area (VFA) atau lemak-lemak dalam rongga badan yang menutup organ tubuh.
Manfaat terapi ini adalah memelihara kesehatan system kardiovaskuler sebagai pelengkap diet dan olahraga, detoksifikasi tubuh, membakar kalori untuk penurunan berat badan, relaksasi dan menghilangkan stress, menjadikan kulit halus, bercahaya sekaligus meningkatkan kolagen dan elastin, meningkatkan kualitas kesehatan tubuh, mengurangi rasa sakit dan Anti Aging.
Sauna ini bisa digunakan oleh siapa saja, baik tua maupun muda, yang penting concern dengan kesegaran dan kesehatan. Namun yang paling disarankan bagi anda yang sedang menjalankan program penurunan berat badan, ingin selalu tampak muda, sehat, kulit halus dan bercahaya. Terapi ini juga membantu kebugaran tubuh bagi anda yang terlalu sibuk dan kurang berolahraga. Rasakan nuansa relaksasi yang begitu lekat saat anda berada dalam Sauna Schone Far Infra Red ini. Rasa lelah dan penat sehabis bekerja dan bermacet-macetan di jalan raya dijamin bakal sirna. Disamping itu pelayanannya sangat menyenangkan. Para tamu diperlakukan secara eksklusif dan penuh keramahan.
Pelayanan lain yang kami tawarkan adalah General Check Up dengan menggunakan alat canggih bernama Bio Resonance Analyzer. Alat ini mampu mendeteksi penyakit lama, sekarang dan yang akan datang. Terdapat 34 jenis pemeriksaan yang akan dilakukan, diantaranya Sistem peredaran darah, jantung dan otak, fungsi pencernaan, gula darah, fungsi sex (prostat, sperma), alergi dan masih banyak lagi. Lalu masih ada pemeriksaan dengan menggunakan Macpa, yaitu alat untuk mengukur plak di dalam pembuluh darah. Rumah Detox juga memiliki beragam perawatan kulit, diantaranya Air Brush atau penyemprotan serum alami ke jaringan epidermis kulit.
Sauna Schone Far Infra Red Therapy ini merupakan pertama dan satu-satunya di Indonesia. Kehadiran Rumah Detox di Bintaro Jaya jelas merupakan kabar menggembirakan bagi anda yang ingin meningkatkan kualitas hidupnya. Agar lebih segar dan sehat. Hanya dengan 260 ribu rupiah anda sudah merasakan sensasi hangatnya bersauna di Schone selama 30 menit. Nantikan beragam paket dan diskon menarik yang kami tawarkan selama bulan maret. Kami buka setiap hari (kecuali Selasa) mulai dari pukul 09.00 hingga 21.00.
Pastikan anda memasukkan Rumah Detox dalam daftar tempat kunjungan di dalam seminggu. Tak hanya hang out di coffee shop atau shopping saja, saatnya berfikir kalau sehat itu segalanya dan bisa bikin kita lebih keren. Let’s Get Therapy with Rumah Detox Sehat…  

Minggu, 15 Maret 2015





Serunya Nonton Film
di Piknik Sinema
 


Bintaro Jaya Xchange (BXc) Mall bakal menggelar event nonton bareng berlabel “Piknik Sinema” setiap akhir pekan, mulai tanggal 20-29 Maret 2015 mendatang. Ada beberapa penayangan film animasi durasi pendek dan film-film nasional dari Mizan Production.
Manajemen BXc Mall memang telah rutin menggelar eventPiknik Sinema” dalam rangka ikut memeringati Hari Film Nasional yang jatuh setiap tanggal 30 Maret. Acara nonton bareng akan berlangsung di BXc Park, setiap akhir pekan, hari Sabtu dan Minggu, mulai pukul 18.30-21.00.
Film animasi yang akan ditayangkan merupakan film-film animasi yang telah mengikuti event Hellofest 2014, sebuah ajang kumpul dan unjuk gigi para sineas animasi Indonesia. Sedangkan, film-film nasional yang akan tayang, antara lain Ambilkan Bulan, Garuda di Dadaku, Rindu Purnama, Semesta Mendukung, Sepatu Dahlan, dan Garuda 19. Semua film merupakan karya dari Mizan Production.
Selain nonton bareng, setiap hari Jumat selama periode “Piknik Sinema”, juga ada workshop animasi untuk anak-anak. Dalam hal ini, BXc Mall bekerja sama dengan Studio Animasi Lanting. Workshop akan berlangsung setiap hari Jumat, mulai pukul 16.00-18.00.
Hari Sabtunya, sebelum pemutaran film, BXc Mall menyajikan pentas Music in the Park. Bintang tamunya, yaitu band Tetangga Pak Gesang dan Mocca. Selama “Piknik Sinema”, di BXc Park juga akan ada Pop Up Market, yang menjual beragam produk kreatif, makanan, dan minuman.
Event serupa juga pernah diadakan oleh BXc Mall bulan Maret tahun lalu. Respons pengunjung cukup positif dengan penayangan beberapa film-film nasional berkualitas. Nah, bagi yang doyan nonton film nasional, jangan lupa jadwal tayangnya, setiap akhir pekan, tanggal 20-29 Maret 2015.

Teks: Icef Andi Herdian
Foto: Dokumentasi